Buka akun TikTok untuk bisnis bisa berpeluang sukses besar, lho! Jangan remehkan pengaruh bisnis TikTok untuk perkembangan bisnis kecilmu menjadi lebih besar!

bisnis TikTok

Saat ini, jarang sekali orang yang tidak memiliki aplikasi TikTok di smartphone mereka. Entah hanya untuk hiburan, atau membuat video mengikuti trend dari TikTok.

Banyaknya pengguna TikTok, bisa menjadi sarana iklan gratis untuk bisnis kecil kamu.

Apalagi, jika target marketmu adalah anak-anak muda yang suka mengikuti trend.

Berikut beberapa hal lain yang membuat TikTok sangat berpengaruh untuk perkembangan bisnis kecilmu, cekidot!

1. Menumbuhkan Awareness

bisnis TikTok

Hal nomor satu yang harus dilakukan para small business owner adalah: membuat banyak orang tau tentang keberadaan bisnis yang kamu jalani.

Hal itu bisa kamu dapatkan dengan mudah di TikTok! Dengan rutin  membuat video produk kamu dan unggah di TikTok, produk yang kamu jual berkesempatan untuk dilihat banyak orang.

Tentunya konten yang kamu buat harus berkualitas dan engaging. Kamu bisa membuat video dengan sound yang sedang viral, atau trend yang sedang banyak orang ikuti.

Ingat! Syarat nomor satu supaya brand masuk ke FYP (For You Page) pengguna TikTok, adalah membuat orang aware dengan brand kamu!

2. Transaksi Pembelian Mudah

mudah bertransaksi di TikTok Shop

Fitur TikTok Shop yang sekarang sedang banyak digunakan juga sangat berpotensi membuat produk kamu banyak dibeli lho!

Dengan menautkan link produk dalam ‘keranjang kuning’ di bawah video, konsumen yang melihat video promosimu tidak perlu repot-repot pindah ke aplikasi lain untuk pembelian.

Ini membuat konsumen kamu tidak berpikir dua kali untuk membeli.

3. Program Affiliate

tiktok affiliate

Jika bisnismu sudah berkembang dengan baik, langkah selanjutnya adalah memperluas metode penjualan brand kamu.

Salah satunya dengan promosi influencer atau yang biasa disebut endorsement. Cuman, untuk ukuran pebisnis pemula, carilah influencer yang tidak bikin kantongmu bolong, tapi cukup berkualitas.

Untungnya, selain itu TikTok juga memiliki program TikTok affiliate, di mana semua pengguna TikTok bisa mempromosikan produk di TikTok shop dan mendapatkan komisi dari situ.

Tidak mustahil jika produkmu bagus, orang akan mempromosikan produk kamu dengan cuma-cuma.

Gimana? Apakah semua keuntungan bisnis di TikTok ini menarik untuk kamu para small business owner?

Leave your vote

1 point
Upvote Downvote

Total votes: 1

Upvotes: 1

Upvotes percentage: 100.000000%

Downvotes: 0

Downvotes percentage: 0.000000%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*

Hey there!

Sign in

Forgot password?

Don't have an account? Register

Close
of

Processing files…